Close

April 12, 2023

Pengiriman Kargo atau Pengiriman Reguler? Kenali Perbedaannya

perbedaan kargo dan reguler

Pentingnya jasa ekspedisi semakin terasa saat pandemi, dimana kebutuhan untuk mengirimkan barang antar kota dan antar pulau semakin meningkat, belanja online terasa semakin nyaman. Namun, tidak semua orang memahami perbedaan antara jenis layanan yang diberikan oleh ekspedisi, seperti pengiriman reguler dan kargo. Jadi, apa perbedaan dari jasa pengiriman kargo dan pengiriman reguler?

Daftar isi

Apa Itu Pengiriman kargo?

Kargo adalah jasa pengiriman yang menyediakan pengiriman barang dalam jumlah besar dengan berat minimal 10 Kg. Meski waktu pengiriman kargo memakan waktu lama karena harus memperhitungkan waktu tempuh dan mengurus dokumen serta izin-izin, kargo menyediakan pengiriman dengan harga yang lebih murah dibandingkan dengan pengiriman reguler. Namun, pengiriman kargo tidak menyediakan layanan antar jemput barang sehingga Anda harus mengantar atau menjemput sendiri barang kiriman Anda. Kargo dapat dikirim dengan kapal, pesawat kargo, kereta kargo, atau truk kargo, tergantung pada pengiriman yang dibutuhkan.

Apa Itu Pengiriman Reguler?

Pengiriman reguler fokus pada pengiriman barang dengan jumlah kecil atau berat yang ringan, berbeda dengan kargo yang diperuntukkan untuk pengiriman dengan jumlah besar dengan syarat berat minimal 10 Kg. Layanan antar jemput barang biasanya tersedia pada pengiriman reguler dan waktu pengirimannya lebih singkat dibandingkan dengan kargo, sehingga barang dapat sampai ke tujuan dengan lebih cepat. Namun, biaya pengiriman reguler cenderung lebih mahal karena dihitung berdasarkan berat per-1Kg barang.

Perbedaan Kargo dan Reguler

Nah, untuk memperjelas perbedaan antara pengiriman kargo dan reguler pada jasa pengiriman barang, berikut adalah beberapa poin yang dapat diperhatikan.

Jenis Barang

Pengiriman barang kargo dan reguler memiliki perbedaan utama terletak pada jenis barang yang dikirimkan. Kargo menekankan pada pengiriman barang dengan jumlah besar dan berat, sedangkan pengiriman reguler cocok untuk mengirim barang dalam jumlah kecil seperti pakaian, sepatu, aksesoris, atau benda lainnya yang berbobot ringan.

Minimum Berat

Dilihat dari minimum beratnya, pengiriman kargo dan reguler memiliki perbedaan. Pada pengiriman kargo, terdapat syarat minimum berat yang harus dipenuhi, tetapi jumlah minimum berat yang dibutuhkan dapat berbeda untuk setiap pengiriman. Di sisi lain, pengiriman reguler tidak memiliki syarat minimum berat, sehingga Anda dapat mengirimkan barang dengan berat berapapun.

Tarif

Perbedaan kargo dan reguler selanjutnya terletak pada tarifnya. Karena kargo menetapkan minimum berat barang yang besar, tarifnya cenderung lebih murah. Sedangkan tarif pengiriman reguler lebih mahal karena dihitung berdasarkan berat satuannya. Oleh karena itu, kargo lebih disarankan untuk pengiriman barang dalam jumlah besar.

Waktu Pengirimannya

Meskipun kargo memiliki tarif yang lebih murah, namun estimasi waktu pengirimannya lebih lama karena menggunakan angkutan besar seperti truk atau kapal. Sedangkan pengiriman reguler cenderung lebih cepat. Karena kargo menangani barang berukuran besar dalam jumlah banyak, umumnya estimasi waktu pengirimannya mencapai 3-14 hari. Sedangkan layanan pengiriman reguler dapat mengirimkan barang dengan estimasi waktu pengiriman 2-3 hari.

Pengemasan paket 

Selain itu, pengiriman reguler dan kargo memiliki perbedaan dalam kemasan atau packaging paketnya. Karena kemasan yang terbatas, kebanyakan barang yang dikirim melalui pengiriman reguler menggunakan plastik, bubble wrap, kardus kecil, dan paper bag. Sementara itu, kargo mampu menampung paket berukuran besar dan menggunakan kantong plastik jumbo, tas, kardus, peti kayu, dan cover khusus lainnya

Keamanan

Secara umum, kedua jenis pengiriman barang memiliki risiko yang sama terkait kehilangan atau kerusakan barang, namun tingkat keamanannya dipengaruhi oleh cara pengiriman dan faktor lainnya.

Pengiriman kargo aman karena melalui kendaraan besar dengan pengawasan ketat, sedangkan pengiriman reguler memiliki sistem penanganan dan pengawasan yang baik Namun, tingkat keamanan bergantung pada jenis barang, jarak, jenis pengiriman, dan peraturan di negara tujuan.

Penting untuk memilih layanan pengiriman yang tepat, mempertimbangkan risiko, dan memastikan asuransi barang memadai sebelum mengirim. Pengiriman reguler cocok untuk barang dalam jumlah kecil dan ringan, sementara pengiriman kargo cocok untuk jumlah besar.

Baca Juga: 4 Kelebihan dan Kekurangan Menggunakan Ekspedisi Kargo

 

Pakai Kargo atau Reguler?

Nah, itulah perbedaan antara pengiriman kargo atau reguler. Intinya pengiriman kargo akan sesuai jika Anda ingin mengirim paket yang berat atau dalam jumlah besar. Namun, jika Anda hanya ingin mengirim paket tunggal, maka layanan reguler lebih cocok. Pada akhirnya, pilihan jenis pengiriman tergantung pada tujuan awal pengiriman, semoga artikel ini dapat memberikan bantuan untuk memutuskan pilihan yang tepat.

STP-Group adalah perusahaan pengiriman barang yang menyediakan berbagai jenis truk dan alat berat untuk pengiriman kargo atau barang berat antar kota dan antar pulau, termasuk Jabodetabek (Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi), Bandung, Semarang, Surabaya, dan Bali. Kami juga menawarkan armada seperti crane (crawler crane, tower crane, mobile crane, overhead crane), tronton, FUSO, colt-diesel, wheel loader, truk trailer, low-bed trailer, dolly, dan lainnya. Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi kami melalui Whatsapp.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *